Siswa SMA Tahfidz Raih Prestasi Kompetisi Hari Santri Nasional

By: Mukmin Faishal | 28 Oktober 2018 | 832
Pose bersama para pemenang lomba HSN 2018
Pose bersama para pemenang lomba HSN 2018

BANYUANYAR, banyuanyar.net - Dua siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) Tahfidz Darul Ulum Banyuanyar meraih prestasi pada kompetisi Hari Santri Nasional. Yaitu pada Lomba Syiir Madura dan Lomba Seni Lukis Kaligrafi.

Juara Lomba Syiir Madura diraih oleh Rizqi Maulana Haqque, siswa kelas XII asal Bujur Tengah Batu Marmar Pamekasan, sebagai Juara 2. Sedangkan juara Lomba Seni Lukis Kaligrafi diraih oleh Moh. Imron, siswa kelas X, asal Plakpak Pegantenan Pamekasan sebagai Juara 3.

Kompetisi yang digelar pada tanggal 21-25 Oktober 2018 itu diadakan dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional 2018, oleh Pemerintah Kabupaten Pamekasan kerjasama PCNU Pamekasan.

Pemberian hadiah pemenang digelar pada Sabtu malam (27/10/2018), pada acara yang bertajuk Tablig Akbar, dan dihadiri oleh Budayawan Madura D Zawawi Imron.

Kepala SMA Tahfidz, Ustadz Khofifurrahman, S.Pd., sangat mengapresiasi prestasi ini. Menurutnya suatu yang sangat berkesan dapat meraih prestasi pada peringatan Hari Santri Nasional. Karena santri adalah bagian dari pejuang NKRI.

“Sesuai jargon; bersama santri, damailah negeri,” pungkas salah satu mahasiswa Program Master IAIN Madura itu.

(asd)