MHQ Nasional 2024 Pondok Pesantren Banyuanyar Kembali Digelar

By: Naufal El Fany | 05 Januari 2024 | 433
Pembukaan MHQ Nasional 2024 SMA Tahfidz Darul Ulum Banyuanyar.
Pembukaan MHQ Nasional 2024 SMA Tahfidz Darul Ulum Banyuanyar.

Banyuanyar - SMA Tahfidz Darul Ulum Banyuanyar kembali menggelar MHQ Nasional 2024 yang merupakan acara rutin setiap 2 tahun sekali. Jum'at, 5 Januari 2024.

Selain ajang perlombaan, MHQ merupakan momen silaturahmi para Hafidzil Qur'an se-Nasional, sebagimana yang disampaikan Ketua Umum Pengurus PP. Darul Ulum Banyuanyar, Drs. H. Moh. Khalil Asy'ari.

"MHQ ini adalah ajang silaturahmi untuk para peserta Hifdzil Qur'an dari seluruh penjuru se Nasional. Adapun yang juara hanyalah sebagai bonusnya" kata beliau dalam sambutan.

Adapun kategori perlombaannya meliputi:

MHQ juz 30 putra 92 peserta

MHQ juz 30 putri 193 peserta

MHQ juz 1 putra 46 peserta

MHQ juz 1 putri 83 peserta

MHQ 5 juz putra 37 peserta

MHQ 5 juz putri 62 peserta

MHQ 10 juz 60 peserta

MHQ 20 juz 33 peserta

MTQ (Tilawah Qur'an) 44 peserta

MSQ (Syarhil Qur'an) 20 Tim

MHQ surah Yasin dan Al-Mulk 13 peserta

MHQ Hiasan Mushaf Kontemporer 15 peserta

MHQ Hiasan Kontemporer 11 peserta

MHQ Nasional 2024 ini diikuti oleh 749 peserta dari 13 kategori perlombaan.

Harapan besarnya, MHQ ini tidak hanya di tingkat Nasional saja, tapi sampai pada tingkat Internasional. Sebagaimana yang disampaikan Prof. Dr. H. Zainuddin Syarif, M.Ag., dalam sambutannya.

"Hrapannya adalah, bahwa MHQ terus berkembang dan maju tidak hanya tingkat Nasional, tapi bisa bertaraf Internasional" kata beliau.

MHQ Nasional 2024 dibuka dengan pemukulan gong 7 kali oleh Ketua Umum Pengurus, dan didampingi oleh pengurus pesantren Darul Ulum Banyuanyar.

MHQ 2024 akan berlangsung selama tiga hari mulai Jum'at 5 Januari sampai Ahad 7 Januari 2024.