MABA STIBA DUBA Pamekasan Ikuti ATA 2019

By: Faisal Amir | 30 Agustus 2019 | 909
Ayyamut Taaruf Mahasiswa Baru STIBA
Ayyamut Taaruf Mahasiswa Baru STIBA

BANYUANYAR | banyuanyar.net – Setelah laksanakan tes seleksi masuk pada 19/08/19, Sekolah Tinggi Ilmu Bahasa Arab (STIBA) Darul Ulum Banyuanyar adakan Ayyamut Ta’aruf (ATA) 2019 bagi peserta yang dinyatakan lulus seleksi .

PK III STIBA  Bapak Samsul AR, M.Pd. mengatakan bahwa ATA merupakan pengenalan Kampus baik Visi-Visi dan Tujuan Sekolah Tinggi. Tujuan diadakannya ATA 2019 agar mahasiswa baru melaksanakan Tridarma perguruan tinggi yang telah menjadi budaya akademik STIBA.

Acara ATA, Secara umum merupakan bagian dari pengenalan kampus STIBA bagi mahasiswa baik dari visi-misi dan tujuan Sekolah tinggi. Hal ini ditanamkan bagi mahasiswa agar ketika menjadi mahasiswa STIBA dapat melaksanakan tridarma perguruan tinggi, yaitu pendidikan dengan semangat menimba Ilmu diperguruan tinggi, penelitian dengan menghasilkan karya yang kreatif inovatif,  produktif dan pengabdian kepada Masyarkat, ilmu yang didapat dapat diamalkan di Masyarakat.” Ungkap PK III STIBA yang sekaligus ketua ATA 2019.

ATA 2019 bertemakan  “ اللغة العربية ودورها فى التربية الإسلامية فى إندونيسيا ” (Bahasa Arab dan Perannya dalam pendidikan Islam di Indonesia.”

Selain diberi pengenalan budaya akademik dan kemahasiswaan, ketua panitia berharap masiswa baru semangat mencari ilmu, menambah wawasan baik kebahasaan, keislaman, kepesantrenan dan keorganisasian.

“Harapan saya. Seluruh mahasiswa baru dapat menimba dan menambah wawasan baik wawasan ke bahasa Araban, keislaman, Kepesantrenan, dan keorganisasian. Dari seluruh materi yang disampaikan ini harapkan membekas dalam diri mahasiswa baru sehingga menjadi manusia yang aktif, kreatif dan inovasti dan menjadi mahasiswa yang dapat berkontribusi terhadap agama, Nusa dan bangsa indonesia tercinta.” Pesannya.

 ATA 2019 yang dibuka di Musholla Banyuanyar Putri akan berlangsung selama tiga hari mulai rabu, 28/08/19 sampai dengan Jum’at 30/08/19. Mahasiswa dibekali dengan berbagai materi, meliputi kebahasaan, keislaman, kepesantrenan dan keorganisasian dengan mendatangkan beberapa pemateri. Turut menjadi pemateri pada hari pertama Ustad, Umar Faruq Musthofa, Lc, M.THi, sedangkan pada hari kedua Bapak, Drs. H. Moh. Khalil Asy’ari (Ketua Umum Pengurus PP. Banyuanyar) turut mengisi materi, selain itu ada Bpk, Muhsin Salim, S.Pd.I, M.M (Anggota DPRD Pamekasan) dan Bpk, Dr. Zainuddin Syarif, M, Ag. (Ketua Pascasarjana IAIN Madura) yang juga sempat hadir mengisi kegiatan ini.

Sebanyak kurang lebih 90 mahasiswa (putra dan putri) yang mengikuti ATA 2019 merupakan lulusan dari berbagai pesantren khususnya di Pamekasan. Para peserta terlihat semangat dengan memakai atribut yang disediakan oleh panitia yang merupakan anggota Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) masa bakti 2018-2019.

Salah satu peserta ATA merasa senang dalam mengikuti ATA 2019 karena tidak ada unsur penyiksaan khususnya dari panitia.

”saya senang mengikuti ATA ini karena tiadak ada unsur penyiksaan dari paniitia, semua pembekalan yang diberikan kepada mahasiswa baru sangat bermanfaat. ” ungkap Abd. Wasib maba asal desa tampojung.

(AF)